SKINCARE SHARING “cara menjaga dan merawat kulit di negara bermusim 4”

self care, morning, routine-6886590.jpg

Penulis: Khodijah

Acara gabungan spesial, SKINCARE SHARING “cara menjaga dan merawat kulit di negara bermusim 4” yang diselenggarakan oleh divisi keputrian PPI Istanbul, PPI Sakarya, PPI Kirklareli dan PPI Kayseri mengundang pembicara Wardah Nafisah, MBA, diaspora yang telah menyelesaikan pendidikan S1 nya di London, juga seorang penulis buku “SKINCARE 101” dan manajer Maxine Aestetic Clinic. Dimoderatori oleh Fadiah Mukhsen, Pelajar di Sakarya Universitesi dan seorang reporter PPI TV. Acara dihadiri oleh 73 diaspora yang berdomisili di berbagai daerah di Turki yang ingin mengetahui bagaimana cara merawat dan menjaga kulit di negara bermusim 4.

Acara yang diadakan hari Ahad, 22 November 2020 dimulai pukul 14.30 TRT / 18.30 WIB diawali dengan perkenalan profil pembicara, dilanjut materi dasar seperti mengenali manfaat dan tujuan perawatan kulit. Bahwa ternyata bukan hanya perempuan yang harus merawat kulit, semua manusia berhak merawat kulit, karena kulit salah satu organ penting yang harus dirawat. Mengenai tata cara pemakaian skincare, kak Wardah memberi 4 langkah dasar yaitu dimulai dari membersihkan kulit, dilanjut dengan melembabkan dan menutrisi, proteksi / perlindungan dan terakhir perawatan atau perbaikan kulit. Merawat dan menjaga kulit adalah investasi jangka panjang untuk diri sendiri yang mana harus dilakukan secara konsisten.

Kak. Wardah memaparkan beberapa komposisi produk yang tepat untuk mengenal apa saja yang mesti digunakan setiap musim nya, serta 10 makanan terbaik untuk kulit seperti misalnya zaitun, kacang-kacangan, kiwi, dll yang ternyata mudah ditemukan di Turki. Materi ditutup dengan beberapa tips tambahan dalam merawat kulit seperti perlakukan kulit dengan lembut saat cuaca ekstrem, hindari rokok dan ingat minum air yang cukup setiap hari. Tidak lupa setelah penyampaian materi diadakan sesi tanya jawab, sekitar 10 pertanyaan dari peserta dapat terjawab dengan rinci dan dipahami.

Meskipun selama kegiatan ada beberapa kendala seperti tidak tepat waktu dalam memulai acara dikarenakan kurang nya komunikasi panitia terkait pengaturan zoom yang memakan waktu, tetapi acara diakhiri dengan antusias peserta menyarankan agar diadakan Skincare Sharing sesi 2 karena merasa banyak manfaat dan pengetahuan baru yang didapat selama acara berlangsung.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *